A. DOKUMEN
1. Mengenal
Dokumen
Dokumen
merupakan benda penting. Ada dokumen yang berusi identitas diri. Contohnya,
Kartu Tanda Penduduk (KTP), Surat Izin Mengemudi (SIM), dan Paspor. Ada dokumen
yang berisi identitas keluarga, seperti Kartu Keluarga. Ada pula dokumen berupa
keterangan. Contohnya, rapor, ijazah, dan akte kelahiran.
2. Beberapa
Contoh Dokumen
a.
Akta Kelahiran
GambarDataran rendah |
b. Rapor
Rapor
adalah dokumen yang berisi nilai hasil belajar siswa di sekolah. Buku rapor
dilengkapi dengan identitas diri siswa yang bersangkutan. Buku rapor biasanya
diberikan setiap akhir semester atau tengah tahun.
c. Ijazah
Ijazah
merupakan surat tanda tamat belajar. Ijazah berisi nilai kelulusan siswa. Jika
kamu lulus Sd kamu akan mendapat dokumen berupa ijazah.
d. Kartu
Tanda Penduduk
KTP
merupakan tanda pengenal seseorang. KTP merupakan dokumen yang memuat identitas
diri. Contohnya, nama, lamat, pekerjaan, tempat dan tanggal lahir, serta
golongan darah.Seseorang yang sudah berusia 17 tahun harus memiliki KTP.
e. Surat
Izin Mengemudi
SIM
adalah dokumen yang memuat identitas diri seseorang. SIM harus dimiliki oleh
pengemudi kendaraan bermotor.
f. Kartu
keluarga
Setiap
keluarga harus memili kartu keluarga. Kartu kelurga memuat identitas diri
anggota keluarga. Identitas dalang kartu keluarga antara lain nama, tempat dan
tanggal lahir, pekerjaan, serta golongan darah.
g. Foto
Foto
termasuk dokumen. Rapor, Ijazah, KTP, dan SIM harus dilengkapi dengan foto
diri. Selain foto diri, ada pula foto keluarga dan foto berbagai kegiatan.
3.
Kegunaan Dokumen dan Tempat yang Mengelurkan Dukumen
a.
Akta Kelahiran
Akta
kelahiran berguna untuk mendaftar sekolah dan membuat paspor. Akta kelahiran
dikeluarkan oleh kantor dinas kependudukan dan catatan sipil.
b.
Rapor dan Ijazah
Rapor
dan ijazah di gunakan sebagai keterangan untuk mlanjutkan ke sekolah lebih
tinggi. Rapor dan ijazah dikeluarkan oleh sekolah.
c.
Kartu Tanda Penduduk (KTP)
Kartu
Tanda Penduduk (KTP) di gunakan untuk mengurus berbagai keperluan. Misalnya,
membuat SIM dan membuat buku tabungan (rekening) di bank. KTP dikeluarkan oleh
kantor kecamatan.
d.
Surat Izin Mengemudi (SIM)
Surat
Izin Mengemudi (SIM) digunakan sebagai bukti sseurang layak mengemudikan
kendaraan. SIM dikeluarkan oleh kantor kepolisian.
e.
Paspor
Paspor
digunakan oleh seseorang untuk mengadakan perjalanan ke luar negeri. Paspor di
keluarkan oleh kantor imigrasi.
4.
Cara Merawat Dokumen
a.
Pentingnya Merawat Dokumen
Dokumen
adalah benda penting. Dokumen harus di rawat agar tidk rusak atau hilang. Jika dokumen
rusak, maka dokumen tidak bisa dipakai lagi. Jika dokumen hilang, maka kita
harus membuat dokumen baru. Kita butuh waktu lama untuk membuat dokumen baru.
Kita juga harus keluarkan biaya untuk mengurusnya.
b. Cara Merawat Dokumen
1) Dilaminating
Dokumen berupa lembaran kertas sebaiknya dilaminating. Dilaminating artinya dilapisi plastik. Tujuannya, agar dokumen tidak cepat rusak jika terkena air. Dokumen y7ang dilaminating, misalnya akta kelahiran, ijazah, SIM, dan KTP.
2) Dibingkai
Foto - foto jangan smpai berserakan. Foto - foto dapat disusun dalam album foto. Foto - foto dapat dipajang di dinding atau di atas meja. Selain foto, piagam penghargaan juga dibingkai dan di pajang.
3) Disimpan
Semua dokumen harus disimpan dengan baik. KTP dan SIM disimpan dalam dompet karena sering di gunakan. Akta kelahiran dan ijazah dimasukkan ke dalam map dokumen. Demikian juga kartu keluarga dan dokumen lainnya. Map dan album foto disimpan didalam lemari. Sebagian orang menyimpan dokumen dalam brankas agar lebih aman.
B. BENDA BERHARGA
1. Mengenal Benda Berharga
Benda berharga adalah benda yang sangat bernilai bagi pemiliknya. Benda berharga juga memberi manfaat. Umumnya, benda berharga itu diperoleh dengan tidak mudah. Ada benda berharga yang dibeli dengan harga mahal. Contohnya, perhiasan. ada benda berharga yang berasal dari pemberian seseorang. Contohnya, prangko dan cendera mata. Ada pula benda berharga yang diperoleh melalui sebuah perjuangan. Contohnya, piala dan medali.
2. Macam - macam benda berharga
a. Piala
Piala merupakan benda yang terbuat dari campuran logam dan diberi tulisan. Piala diberikan kepada pemenang lomba.
b. Medali
Gambar Piala |
Medali merupakan benda yang terbuat dari campuran logam. Medali biasanya digantungkan seperti kalung dan diberikan sebagai tanda penghargaan.
c. Prangko
Gambar Medali |
Prangko merupakan tanda pembayaran biaya pos. Bentuknya berupa kertas persegi bergambar. Gambar pada prangko berupa tokoh dunia, keindahan alam, dan aneka satwa.
d. Buku
Gambar Prangko |
Buku merupakan benda yang menjadi bahan bacaan. Ada buku yang berisi ilmu pengetahuan, buku cerita anak, dan buku tentang cara memasak.
e. Cendera Mata
Gambar Buku cerita anak |
Cendera mata merupakan benda yang menjadi tanda kenang - kenangan. Tiap daerah memiliki cendera mata yang menjadi ciri khas daerah.
f. Perhiasan
Gambar Cendera mata |
Perhiasan adalah benda yang digunakan untuk berhias. Perhiasan ada yang terbuat dari logam, seperti emas dan perak. Contoh perhiasan, yaitu cincin. anting, kalung, dan bros.
Gambar Perhiasan |
3. Cara Merawat Benda Berharga
Benda berharga harus disimpan dengan baik. Piala ditaruh di atas meja atau di simpan lemari kaca. Piala harus sering dibersihkan dari debu yang menempel. Prangko disusun dalam albul agar rapi.Perhiasan di taruh dalam kotak dan disimpan di lemari. Benda berharga yang lain di taruh pada tempat yang sesuai. Benda berharga harus dirawat secara teratur.
Gambar Piala disimpan dalam lemari kaca |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar